Kamis, 21 Februari 2013

Gereja GPIB Magelang - Salah Satu Bangunan Pusaka di Magelang

Tidak jauh dari Alun-alun Kota Magelang terdapat bangunan dengan arsitektur bergaya Gothic, tepatnya di sisi utara alun-alun yaitu jalan Alun-alun Utara no. 4 Magelang. Sebenarnya sudah lama saya pingin mampir ke gereja ini, tetapi karena keterbatasan waktu cuma lewat saja. Maka pada kesempatan ini (24/08/12) akhirnya saya bisa mampir juga untuk mengabadikan kemegahan gereja tersebut.
Kebetulan gerbang gereja terbuka, saya pun mencoba masuk. Dengan niat baik saya pun masuk halaman depan gereja dan mencoba mengambil beberapa gambar.
Bangunan seluas 291 m2, di atas tanah 2312 m2, dengan tinggi 15 m, ini berdiri pada tahun 1817. Bangunan bergaya arsitektur Gothic, ini sejak semula hingga kini berfungsi sebagai gereja Kristen (GPIB). Kondisi bangunan baik dan terawat, tidak banyak perubahan atau penambahan bangunan.
Sudah selayaknya bangunan-bangunan seperti Gereja GPIB Magelang ini diselamatkan dan dirawat karena selain sebagai bangunan pusaka juga menjadi bukti bahwa bangunan-bangunan jaman dahulu tetap kokoh berdiri dengan nilai sejarahnnya.

Jumat, 01 Februari 2013

Pasar Malam Mulyoharjo

Pasar Malam
Salah satu hiburan murah meriah bagi masyarakat adalah pasar malam, pasar malam yang ada di Pemalang berbeda dengan pasar malam yang ada di daerah Yogyakarta dan sekitarnya.
Kalau di Yogyakarta sebelum acara grebeg biasa seminggu sebelumnya ada pasar malam tetapi kalau di Pemalang pasar malam di sini hanya semacam hiburan rakyat tidak ada yang melatar belakangi. Lokasi pasar malam kali ini (01/02/13) berada di sebelah barat Lapangan Mulyoharjo Pemalang.
Berbeda dengan pasar malam yang dulu di adakan di depan Gedung Koperasi, pasar malam di Mulyoharjo lebih banyak arena permainannya. Selain murah meriah banyak aktifitas yang ada di lokasi pasar malam yang dapat diabadikan, seperti foto-foto yang terekam di bawah ini.
susahnya mencari angle
penjual kerak telor

penjual kacang dan es limun

komedi putar