Banyak orang mengatakan bahwa Gunung Kidul adalah daerah yang sulit mendapatkan air, ternyata tidak semuanya benar. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya sumber air seperti telaga atau air terjun. Dari beberapa air terjun, salah satunya adalah air terjun Banyunibo, nama yang tidak asing di telinga orang jawa. Banyu artinya air sedangkan nibo artinya jatuh, jadi banyunibo artinya air yang jatuh atau air terjun. Air terjun Banyunibo terletak di Desa Batur, Kel. Putat, Kec. Patuk, Gunung Kidul. Rute yang bisa ditempuh dari Yogyakarta ke arah Patuk sampai simpang tiga Sambipitu ambil arah Desa Wisata Bobung yaitu desa sentra kerajinan topeng. Dari gapura Desa Wisata Bobung lurus sampai ketemu masjid di kiri jalan, setelah itu bisa tanya masyarakat setempat.
mantap nih postingannya..indah banget air terjunnya..hehe..jangan lupa jga komentar balik di blogku ya
BalasHapustrimakasih apresiasinya Gan
BalasHapus